BerandaBeritaVideo

AGRO akan right issue Rp 700 miliar untuk naik ke BUKU III

29 March 2019 08:00

JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia Agroniaga Tbk (AGRO) berencana menggelar right issue untuk mengumpulkan dana sebesar Rp 700 miliar pada tahun ini, agar mempercepat proses menuju Bank Umum Kategori Usaha (BUKU) III.

Agus Noorsanto, Direktur Utama AGRO, menyatakan rencana right issue tersebut masih menunggu persetujuan dari Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), sebagai pemilik saham terbesar dari perusahaan induk AGRO. Sehingga, Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan AGRO pada Kamis (28/3) kemarin, menunda kesepakatan mengenai rencana right issue ini.

“Rencana memang akan kita lakukan tahun ini, tapi tetap menunggu kementerian,” jelas Noorsanto.

Sebagai informasi, modal inti AGRO per 2018 kemarin telah mencapai Rp 4,3 triliun. Berdasarkan aturan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) industri perbankan bisa masuk BUKU III ketika memiliki modal inti minimal Rp 5 triliun. AGRO pun menarget dana tambahan untuk modal inti bisa terkumpul paling lambat akhir tahun ini.  “Sehingga paling tidak dibutuhkan Rp 700 miliar untuk mencapai Rp 5 triliun,” jelas Noorsanto. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.