BerandaBeritaVideo

Laba bersih Astra International tumbuh 5% yoy selama Q1 2019

26 April 2019 14:23

JAKARTA. PT Astra International Tbk (ASII) membukukan laba bersih sebesar Rp 5,22 triliun pada kuartal pertama (Q1) tahun ini, naik 5% secara year on year (yoy) atau dibanding kuartal yang sama pada 2018.

Tira Ardianti, Head of Investor Relations ASII, mengatakan pertumbuhan laba bersih tersebut didukung oleh pertumbuhan pendapatan bersih sebesar 7% pada Q1 tahun ini menjadi Rp 59,61 triliun. Adapun pada Q1 tahun lalu, pendapatan bersih ASII hanya sebesar Rp 55,82 triliun.

Adrianti menyebut pendapatan bersih ASII saat ini didukung oleh kinerja 7 lini bisnis grup astra. “Ada 7 lini bisnis saat ini yaitu otomotif, finansial, alat berat, agribisnis, infrastruktur, teknologi informatika, dan properti,” jelas Adrianti pada Friday (26/4) hari ini ketika ditemui idnfinancials.com.

Meskipun demikian Adrianti mengakui bahwa tidak semua lini bisnis tersebut menuai pertumbuhan kinerja keuangan yang positif pada Q1 tahun ini. Misalnya kinerja PT Astra Agro Lestari (AALI) yang laba bersihnya anjlok  89,47% yoy, karena ditekan penurunan harga minyak kelapa sawit. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.