BerandaBeritaVideo

IATA berencana ekspansi bisnis dengan dana Rp 2 triliun

11 September 2019 11:01

JAKARTA. PT Indonesia Transport & Infrastructure Tbk (IATA), perusahaan penyedia layanan sewa pesawat terbang dan helikopter, berencana memperluas lini bisnisnya dengan modal Rp 2 triliun.

Menurut informasi yang beredar di pasar modal, IATA berencana mengembangkan lini bisnis baru yaitu marine aircraft, layanan medis udara, sampai pengiriman barang dengan pesawat tanpa awak. Andi Tenri Dala, Corporate Secretary IATA, mengonfirmasi adanya rencana ekspansi bisnis. Namun ia belum memastikan bagaimana model bisnis baru yang akan dikembangkan.

““Manajemen IATA belum menentukan model usaha secara detail atas kegiatan ekspansi usaha tersebut,” kata Dala lewat keterbukaan informasi pada Rabu (11/9) hari ini.

Selain itu, IATA juga belum dapat menjelaskan sumber dana yang akan digunakan untuk membiayai ekspansinya. “Manajemen IATA belum memutuskan sumber dana belanja modal,” jelas Dala. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.