BerandaBeritaVideo

PT INTI akan produksi massal tabung LPG Composite

19 September 2019 16:13

JAKARTA - PT Industri Telekomunikasi Indonesia (Persero) (INTI) siap memproduksi Tabung Liquified Petroleum Gas (LPG) Composite, untuk pertama kalinya di Indonesia. Sebagai informasi, PT INTI akan bekerjasama dengan PT Sucofindo dan PT Dinamika Utama Jaya.

“Produksi tabung gas komposit serat ini merupakan yang pertama di Indonesia. Ini merupakan salah satu wujud kontribusi nyata dari PT INTI (Persero) untuk membangun kemandirian industri dalam negeri. Kami targetkan fasilitas produksi ini siap beroperasi pada Februari 2020,” ujar Direktur Utama PT INTI (Persero) Darman Mappangara dalam rilis pers.

Dalam kerja sama ini, PT INTI (Persero) akan menyediakan sarana dan prasarana pabrik untuk produksi Tabung LPG Composite, PT Dinamika Utama Jaya akan merancang sarana dan prasarana produksi, sedangkan PT Sucofindo (Persero) berperan untuk melakukan pengawasan kendali mutu berbasis sistem teknologi informatika terhadap barang yang sudah dibuat, sekaligus pengawasan saat penyebaran dan pengisian Tabung LPG Composite.

Rencananya, produksi Tabung LPG Composite ini akan dipusatkan di pabrik yang beroperasi di atas lahan seluas 80.000 meter persegi milik PT INTI (Persero), Jalan Moch. Toha No. 225 Kota Bandung. Pada tahap awal produksi, Tabung LPG Composite yang telah mengantongi lisensi dari Hyundai BS&E itu akan diproduksi dalam dua shift, dengan kapasitas rata-rata sekitar 1.000-1.200 tabung per hari, dalam satu line produksi. (LM)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.