BerandaBeritaVideo

BI dan Kementerian Keuangan Jepang sepakat dorong penggunaan mata uang lokal

05 December 2019 16:14

TOKYO - Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo dan Menteri Keuangan Jepang Taro Aso telah menyepakati pembentukan kerangka kerja sama untuk mendorong penggunaan mata uang lokal atau local currency framework dalam perdagangan bilateral dan investasi langsung.

Nota kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU) terkait kesepakatan tersebut ditandatangani Perry dan Aso di Tokyo, Jepang pada hari Kamis (5/12). Di antaranya, inisiatif tersebut mencakup penggunaan kuotasi nilai tukar secara langsung dan perdagangan antar bank antara mata uang yen dan rupiah.

“Kerja sama ini akan diperkuat melalui sharing informasi dan diskusi secara berkala antara otoritas Jepang dan Indonesia,” tulis BI dalam siaran pers yang diterima IDNFinancials.com pada hari Kamis.

Menurut BI, kerja sama tersebut menandai tonggak penting dalam penguatan kerja sama bilateral antara Indonesia dan Jepang. Hal tersebut dinilai akan berdampak positif terhadap penggunaan mata uang lokal untuk perdagangan bilateral dan investasi langsung antara kedua negara. (MS)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.