BerandaBeritaVideo

BI yakin ekonomi 2020 bisa tumbuh 5,3%

03 January 2020 14:38

JAKARTA. Bank Indonesia (BI) optimistis laju pertumbuhan ekonomi Indonesia bisa mendekati 5,3% pada 2020. Proyeksi tersebut lebih tinggi dibandingkan prediksi pada 2019 yang berkisar 5,1%.

Gubernur BI Perry Warjiyo mengungkapkan ekonomi bisa melaju lebih kencang tak lepas dari sinergi antara bank sentral dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

"Kalau kita terus guyub rukun (dengan OJK), 2020 akan kita lalui dengan baik. Insyaallah, pertumbuhan (ekonomi) kita dorong mendekati 5,3%," kata Perry dalam sambutannya di acara Silaturahmi Tahun Baru 2020 BI dan OJK di Gedung Bank Indonesia, Jakarta, Kamis (2/1).

Catatan Biro Pusat Statistik (BPS) melaporkan ekonomi, yang tercermin dari Produk Domestik Bruto (PDB), pada kuartal III 2019 cuma tumbuh 5,02 persen.

Selain pertumbuhan ekonomi, Perry juga menyebutkan inflasi pada 2020 ditargetkan berada di level 3%. Selain itu, angka defisit transaksi berjalan (CAD) juga diperkirakan berada di kisaran 2% dari PDB.

Optimisme tersebut kata Perry, berdsarkan capaian pada 2019 dengan tingkat inflasi di bawah 3% dan nilai kurs yang berada di bawah Rp13.900 per dolar AS. (AM)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.