BerandaBeritaVideo

Sesuaikan kebutuhan, capex WIKA 2020 dipangkas jadi Rp11,5 triliun

10 February 2020 11:04

 

JAKARTA. PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) memangkas belanja modal atau capital expenditure (capex) tahun 2020 menjadi Rp11,5 triliun. Pemangkasan tersebut menyesuaikan dengan kebutuhan invesetasi perusahaan.

Sekretaris Perusahaan PT Wijaya Karya Tbk Mahendra Vijaya menjelaskan tahun ini pihaknya akan menyertakan dana pada perusahaan anak dan pengembangan usaha bidang properti, energi dan infrastruktur. Untuk mendukung aksi korporasi itu, WIKA membutuhkan belanja modal tahun 2020 ini sebesar Rp11,5 triliun, turun dibandingkan tahun 2019 sebesar Rp22 triliun.

Menurut Mahendra, penurunan capex tersebut disesuaikan dengan sasaran investasi tahun ini. Dana capex akan diambilkan dari kas internal, pinjaman bank dan inistial public offering (IPO) anak usaha. WIKA juga akan menerbitkan perpetual notes, ujar Mahendra. (AM)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.