BerandaBeritaVideo

XL Axiata akan fokus pada bisnis layanan data setelah jual ribuan menara

12 February 2020 13:26

JAKARTA. PT XL Axiata Tbk (EXCL) akan memperkuat lini layanan data untuk menggenjot kinerjanya pada tahun ini, setelah menjual 2.782 menara kepada Protelindo dan Centratama Menara.

Tri Wahyuningsih, Group Head Corporate Communication EXCL, mengatakan penguatan bisnis layanan data ini termasuk ekspansi bisnis ke luar Pulau Jawa. “Ditambah peningkatan kapasitas jaringan data di Jawa,” jelas Wahyuningsih seperti dilansir Kontan pada Selasa (11/2) kemarin.

Dari penjualan menara telekomunikasinya, EXCL mengantongi dana sebesar Rp4,05 triliun. Sedangkan perseroan menganggarkan belanja modal sebesar Rp7,5 triliun. Dana belanja modal ini nantinya juga bakal dipakai untuk mengembangkan bisnis layanan data pada 2020.

Selama 2019 lalu, EXCL membukukan pertumbuhan pendapatan sebesar 9,56%. Meskipun demikian, EXCL tidak memasang target pendapatan secara spesifik pada tahun ini. “Harapannya untuk tahun ini, pendapatan EXCL tumbuh selaras dengan pertumbuhan industri,” ungkap Wahyuningsih. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.