BerandaBeritaVideo

Pendapatan Telkomsel turun 3% karena persaingan di luar Jawa

14 February 2020 14:09

JAKARTA. PT Telekomunikasi Selular atau Telkomsel, anak perusahaan PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk (TLKM), membukukan penurunan pendapatan 3% secara year on year (yoy) di kuartal keempat (Q4) 2019 menjadi sebesar Rp23,25 triliun.

Kresna Hutabarat dan Henry Tedja, Analis Mandiri Sekuritas, menyebut penurunan tersebut disebabkan oleh tingginya persaingan bisnis di luar Pulau Jawa.”Kompetisi bisnis telekomunikasi seluler masih menjadi kekhawatiran, tetapi manajemen pengeluaran yang kuat masih dapat melindungi profitabilitas perusahaan,” jelas mereka lewat keterangan resmi hari ini.

Margin laba Telkomsel pada Q4 2019 bertahan pada level 29,2%. Hal ini masih dianggap relatif stabil, dibandingkan dengan margin laba selama Januari-September (9M) 2019 yang berada pada level 28,1%.

Dalam keterbukaan informasi SingTel, Telkomsel mencoba menghadapi kompetisi di luar Pulau Jawa dengan meluncurkan produk digital “by.U”. Salah satu perusahaan telekomunikasi terbesar di Indonesia ini juga mengkalibrasi ulang harga jual sejumlah produk premiumnya.

Mandiri Sekuritas memprediksi kompetisi bisnis mobile di Indonesia masih cukup ketat. Mengingat sejumlah operator berskala kecil sedang bermain dengan strategi perang harga. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.