BerandaBeritaVideo

Revitalisasi terminal 1 bandara Soekarno-Hatta masih 20%

19 February 2020 09:07

JAKARTA. PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk (PTPP) menarget proyek revitalisasi terminal 1 bandara Soekarno-Hatta rampung pada Desember 2020, meskipun saat ini prosesnya masih mencapai 20%.

Andi Gani Nena Wea, Komisaris Utama PTPP, berharap perseroan bisa merampungkan proyek ini sesuai target. “Sehingga output atau hasilnya pun juga memuaskan bagi semua pihak,” kata Nena Wea kepada Kontan pada Selasa (18/2) kemarin.

Sebagai informasi, revitalisasi bandara Soekarno-Hatta adalah proyek milik PT Angkasa Pura II (Persero). Nilai kontrak pada proyek ini mencapai Rp701 miliar.

Sejak mulai beroperasi pada 1985, Angkasa Pura II belum pernah melakukan revitalisasi terminal 1. Setelah revitalisasi ini, perseroan akan meningkatkan pelayanan dan daya tampung penumpang di terminal 1. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.