BerandaBeritaVideo

Acset Indonesia rugi Rp 1,14 triliun meski pendapatan naik 5,96% di tahun 2019

26 February 2020 11:24

JAKARTA - PT Acset Indonusa (ACST) mencatatkan kerugian Rp 1,14 triliun di tahun 2019, berbanding terbalik dari laba Rp 18,29 miliar di tahun 2018, meskipun mencatatkan kenaikan pendapatan 5.96% dari Rp 3,73 triliun (2018) ke Rp 3.95 triliun (2019).

Kenaikan sejumlah beban menjadi penyebab kerugian ACST. Pertama-tama, perseroan mencatatkan kenaikan beban pendapatan 33,74%, naik dari Rp 3,03 triliun (2018) ke Rp 4,05 triliun (2019), sehingga laba kotor Rp 699,29 miliar di tahun 2018 berubah menjadi rugi Rp 99,81 miliar di tahun 2019.

Selanjutnya, biaya keuangan perseroan naik 71,07% dari Rp 362,21 miliar (2018) ke Rp 619,64 miliar (2019) dan beban penjualan naik 45 kali lipat, atau lebih akuratnya 4.584,60%, dari Rp 3,07 miliar (2018) ke Rp 143,26 miliar (2019), sehingga mengakibatkan kerugian perseroan di tahun 2019 semakin besar.

Aset ACST naik 16,90%, dari Rp 8,94 triliun (2018) ke Rp 10,45 triliun (2019). Liabilitas juga naik 35,29%, dari Rp 7,51 triliun (2018) ke Rp 10,16 triliun (2019) dan ekuitas turun 79,92% dari Rp 1,43 triliun (2018) ke Rp 286,48 miliar (2019). (ARM/AC)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.