BerandaBeritaVideo

Australia minati investasi di dana abadi Indonesia

26 February 2020 13:53

RIYADH - Pemerintah Australia berminat berinvestasi di dana abadi atau sovereign wealth fund (SWF) Indonesia.

Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Perbendaharaan Australia Josh Frydenberg dalam pertemuan bilateral dengan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati pada hari Selasa (25/2) di sela-sela pertemuan menteri keuangan dan gubernur bank sentral negara-negara anggota G20 di Riyadh, Arab Saudi.

Dalam pertemuan tersebut, Frydenberg mengatakan bahwa pemerintah Australia mempertimbangkan berinvestasi di dana abadi Indonesia melalui dana pensiun atau superannuation Australia yang kini tengah berkembang dengan nilai aset yang cukup besar.

Menurut Sri Mulyani, saat ini pemerintah Indonesia tengah menyusun skema dan dasar hukum dana abadi berdasarkan Omnibus Law. Dana abadi tersebut akan dibentuk untuk menyatukan dana investasi dan mengelola investasi asing atau foreign direct investment (FDI).

Pertemuan tersebut juga membahas rencana pelaksanaan Dialog Kebijakan Tingkat Tinggi atau High-Level Policy Dialogue (HLPD) Indonesia-Australia untuk merumuskan isu-isu penting dalam hubungan kedua negara. Selain itu, Frydenberg juga mengatakan akan berkunjung ke Indonesia pada bulan Mei 2020 setelah proses anggaran di Australia selesai untuk membahas agenda HLPD. (MS)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.