BerandaBeritaVideo

Jumlah penumpang MRT Jakarta turun 72% akibat Covid-19

20 March 2020 09:50

JAKARTA. PT MRT Jakarta mencatat penurunan jumlah penumpang sebesar 72% setelah ada pembatasan beraktivitas di luar rumah oleh Pemerintah Indonesia, untuk mengantisipasi penyebaran virus corona (Covid-19).

William Sabandar, Direktur Utama MRT Jakarta, mengatakan penurunan tersebut cukup signifikan dibandingkan pada hari normal. “Penumpang hari Rabu, 18 Maret 2010, lalu hanya sekitar 28.000 orang. Jika dibandingkan dalam situasi normal yang berkisar 100.000 penumpang,” jelas Sabandar seperti dikutip Kontan pada Jumat (20/3) hari ini.

Sabandar menambahkan, jumlah penumpang MRT Jakarta bisa turun lebih dalam. Namun pihaknya juga sependapat dengan imbauan pemerintah, agar publik mengurangi aktivitas di luar rumah.

“Jika terpaksa harus keluar rumah, maka pastikan untuk tetap menjaga personal hygine dan terapkan social distancing terutama pada saat naik MRT,” jelas Sabandar. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.