BerandaBeritaVideo

COVID-19: Mudik dilarang, Jasa Marga tutup Jalan Tol Elevated II Jakarta-Cikampek

24 April 2020 12:12

JAKARTA - PT Jasa Marga (Persero) Tbk (JSMR) telah menutup Jalan Tol Elevated II Jakarta-Cikampek sebagai tindak lanjut atas larangan mudik yang ditetapkan pemerintah untuk mencegah penyebaran virus corona (COVID-19).

Sesuai permintaan Polda Metro Jaya, jalan tol tersebut telah ditutup sejak pukul 00:00 hari Jumat (24/4). Untuk sementara, jalan tol Jakarta-Cikampek bagian bawah tetap beroperasi.

“Baik yang dari arah Cikunir maupun dari arah tol [dalam] kota untuk Elevated kami tutup, sehingga semuanya harus lewat bawah,” kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Sambodo Purnomo Yogo dalam konferensi pers yang disiarkan di akun Instagram resmi Polda Metro Jaya, Rabu (22/4).

Pengecualian, ujar Sambodo, berlaku untuk kendaraan logistik dan pengangkut kebutuhan pokok. Selain itu, Polda Metro Jaya juga mempercepat pelaksanaan Operasi Ketupat 2020 pada hari Jumat. (MS)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.