BerandaBeritaVideo

Perusahaan tambang milik Sinar Mas menambah modal Rp1,16 triliun di anak usaha

28 April 2020 15:30

JAKARTA. PT Dian Swastatika Sentosa Tbk (DSSA), perusahaan tambang milik Grup Sinar Mas, telah melakukan penambahan modal sebesar Rp1,16 triliun di anak usahanya, PT DSSP Power Mas Utama.

Dengan penambahan ini, total kepemilikan DSSA di DSSP Power Mas Utama meningkat jadi Rp2,93 triliun, dari Rp1,78 triliun. Kepemilikan DSSA di DSSE Power Mas Utama setara dengan 22.189 lembar saham.

Meskipun demikian, kepemilikan DSSA terbilang jauh lebih kecil dibandingkan dengan kepemilikian PT DSSE Energi Mas Utama yang mencapai 2.909.540 lembar saham.

Susan Chandra, Sekretaris Perusahaan DSSA, mengatakan tidak ada dampak signifikan terhadap kondisi keuangan perseroan setelah melakukan penambahan modal di DSSE Power Mas Utama.

Menurut data idnfinancials.com, DSSA membukukan laba bersih sebesar US$22,09 juta dan pendapatan sebesar US$474,95 juta pada Q4 2019 kemarin. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.