BerandaBeritaVideo

OJK segera proses Kookmin Bank jadi pengendali Bank Bukopin

18 May 2020 15:33

JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) akan segera memproses penyesuaian kepemilikan Bank Bukopin menyusul kesepakatan yang dicapai bahwa Kookmin Korea Bank sebagai pemegang saham pengendali PT Bank Bukopin Tbk.

Anto Prabowo, Deputi Komisioner Hubungan Masyarakat dan Logistik Otoritas Jasa Keuangan (OJK), mengatakan pihaknya  akan segera memproses penyesuaian kepemilikan Bank Bukopin sesuai dengan ketentuan dan peraturan perundang-undangan. 

Anto dalam siaran pers selanjutnya mengatakan diperlukan penguatan aspek permodalan dan likuiditas oleh pemegang saham dan  investor sebagai upaya menjaga kestabilan sistem keuangan.

Bank Bukopin berencana menggelar rights issue pada akhir semester I-2020 dengan menerbitkan sebanyak 2,3 miliar saham. Rights issue telah disetujui pada Rapat Umum Pemegang Saham Oktober 2019.

 KB Kookmin telah bersedia menjadi pembeli siaga alias standbye buyer dalam rights issue itu. Ke depannya, KB Kookmin Bank juga dimungkinkan menambah modal di Bank Bukopin melalui skema lain. (AM)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.