BerandaBeritaVideo

AUTO bukukan pendapatan Rp 3,84 triliun di kuartal I

10 June 2020 10:20

JAKARTA - PT Astra Otoparts Tbk (AUTO) membukukan pendapatan sebesar Rp 3,84 triliun pada akhir kuartal I tahun ini. Jumlah tersebut turun 2,56% dibandingkan dengan capain di periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 3,94 triliun.

Berdasarkan laporan keuangan perseroan yang berakhir pada 31 Maret 2020, penjualan lokal dan ekspor masing-masing tercatat sebesar Rp 2,18 triliun dan Rp 357,35 miliar. Sedangkan pada kuartal I tahun 2019, penjualan lokal dan ekspor masing-masing tercatat sebesar Rp 2,27 triliun dan Rp 307,99 miliar.

AUTO berhasil menekan beban pokok pendapatan menjadi Rp 3,28 triliun atau turun 3,35% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 3,39 triliun. Namun, beban penjualan dan beban umum dan administrasi perseroan tumbuh menjadi Rp 194,82 miliar dan Rp 237,69 miliar. 

Dengan demikian, laba bersih AUTO pada akhir kuartal I sebesar Rp 114,72 miliar. Jumlah ini merosot 28% dibandingkan dengan laba bersih pada Q1 2019 sebesar Rp 159,35 miliar. (LM)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.