BerandaBeritaVideo

Harga minyak Indonesia naik 42% setelah OPEC+ memangkas produksi

06 July 2020 17:44

JAKARTA. Harga minyak mentah Indonesia (ICP) naik 42% ke level US$36,68 per barel, dari US$25,67 per barel untuk periode Juni 2020, menyusul pemangkasan produksi yang dilakukan negara-negara pengekspor minyak dan sekutunya (OPEC+).

Tim Harga Minyak Indonesia, mengatakan ICP periode Juni dipengaruhi oleh pemangkasan sebanyak 9,7 juta barel per hari yang dilakukan OPEC+ sampai dengan Juli 2020. “OPEC+ juga memastikan tingkat kepatuhan para anggotanya dalam mendukung pemangkasan produksi sesuai dengan kuota masing-masing negara,” jelas Tim Harga Minyak Indonesia lewat keterangan resmi hari ini.

Selain itu, Tim Harga Minyak Indonesia juga mengatakan penurunan ICP ikut dipengaruhi oleh ekspor minyak mentah di Rusia selama Juni 2020. Penurunannya bahkan mencapai angka terendah dalam 10 tahun terakhir.

Dalam menetapkan ICP, Tim Harga Minyak Indonesia memperhitungkan rata-rata harga minyak di sejumlah bursa perdagangan komoditi. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.