BerandaBeritaVideo

Indomobil akan rights issue dengan harga Rp 550 per saham

24 July 2020 15:13

JAKARTA - PT Indomobil Sukses Internasional Tbk (IMAS) menetapkan harga Rp 550 per saham dalam rencana penawaran saham (rights issue) pada 4 Agustus 2020. Dalam aksi korporasi ini perusahaan akan melepas 1.229.012.627 lembar dengan nominal Rp 250 per saham.

Dikutip dari keterbukaan informasi pada Jumat (24/7), IMAS akan meraup dana segar sebesar Rp 675,95 miliar. Dana ini 90% akan digunakan untuk memperkuat modal anak usahanya, yakni PT Indomobil Multi Jasa Tbk (IMJS) dan sisanya untuk modal kerja perusahaan.

Adapun pemilik saham yang tidak ikut dalam aksi korporasi ini, kepemilikanya akan terdilusi 30,77%. Gallant Venture Ltd (GV), selaku pemegang saham 71,49% IMAS menyatakan mengalihkan haknya kepada PT Bina Raya Perkasa (BRP) sebanyak 878.562.566 saham.

Modal dasar IMAS sebanyak Rp 1,9 triliun dan modal ditempatkan dan disetor Rp 998,57 miliar. Adapun sebelum rights issue, persentase kepemilikan saham IMAS yakni, GV 71,49%, PT Tritunggal Inti Permata (TIP) 18,17%, dan masyarakat 10,34%. Setelah aksi korporasi, nantinya struktur kepemilikan berubah menjadi GIV 49,49%, TIP 18,17%, masyarakat 10,34%, dan BRP 22%. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.