BerandaBeritaVideo

Laba Campina Ice Cream anjlok 52,98% karena terdampak covid di 1H 2020

04 August 2020 06:50

JAKARTA. PT Campina Ice Cream Industry Tbk (CAMP), produsen es krim berusia hampir setengah abad, membukukan penurunan laba bersih sebesar 52,98% pada semester I (1H) 2020 menjadi sebesar Rp14,93 miliar.

Manajemen CAMP menyebutkan perolehan laba bersih 1H 2020 dipengaruhi oleh kinerja penjualan bersih yang mencapai Rp459 miliar, turun 8,75% secara Year on Year (YoY). Sementara beban pokok penjualan CAMP hanya turun 8,6% secara YoY.

Pada pertengahan Juli lalu, manajemen CAMP bahwa kinerja operasionalnya masih terganggu oleh pandemi covid-19. Namun perseroan berusaha membuat inovasi untuk tetap menjaga kinerja penjualannya. \

“Penerapan inovasi home delivery menjadi salah satu strategi perseroan untuk dapat meningkatkan daya beli konsumen,” kata ungkap manajemen CAMP dalam keterbukaan informasi.

Sampai akhir 2020 nanti, CAMP menargetkan penjualannya tembus Rp949 miliar. Target ini lebih rendah 11% dari realisasi penjualan pada 2019 lalu yang mencapai Rp1,02 triliun. Dengan demikian, realisasi penjualan CAMP sampai 1H 2020 masih 48,37% dari target. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.