BerandaBeritaVideo

Metropolitan Kentjana akan bagikan dividen tunai Rp 150 miliar

25 August 2020 11:29

JAKARTA - PT Metropolitan Kentjana Tbk (MKPI), perusahaan properti, akan membayarkan dividen tunai sebesar Rp 150 miliar dari laba besih tahun buku 2019 pada 23 September 2020. Laba bersih tahun 2019 yang telah ditetapkan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) MKPI sebesar Rp 614,78 miliar dan pendapatan sebanyak Rp 1,87 triliun.

Dalam keterbukaan informasi yang dipublikasikan pada Selasa (25/8), Tan Dwi Ratih, Sekretaris Perusahaan PT Metropolitan Kentjana Tbk (MKPI) menyampaikan jumlah dividen yang akan dibayarkan Rp 158,2 per saham kepada pemegang saham terdaftar per 2 September 2020. Adapun untuk cum dan ex dividen di pasar reguler dan negosiasi dijadwalkan pada 31 Agustus dan 1 September 2020. Sedangkan pelaksanaan cum dan ex dividen akan dilakukan pada 2 dan 3 September 2020.

RUPST juga menetapkan saldo laba ditahan yang tidak dibatasi penggunaanya sebesar Rp 5,33 triliun dan total ekuitas sebesar Rp 5,50 triliun. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.