BerandaBeritaVideo

Pendapatan dari perhotelan Metland turun 50% akibat PSBB

29 September 2020 09:46

JAKARTA. Pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang berlaku sejak Maret, telah menurunkan pendapatan PT Metropolitan Land Tbk (MTLA) dari segmen perhotelan pada Semester I-2020 sebesar 50%.

Olivia Soerodjo, Direktur Keuangan dan Sekretaris Perusahaan MTLA, mengatakan PSBB I Maret 2020, telah menurunkan tingkat hunian (occupancy rate) hotel sebesar 20%. Hal tersebut menyebabkan perusahaan kehilangan pendapatan potensial dari segmen hotel sekitar 50%, kata Olivia dalam paparan publik awal pekan ini.

Namun, saat ini occupancy rate mulai meningkat meskipun belum pulih, dan PSBB di Jakarta juga berpengaruh terhadap hotel yang berada di Seminyak.

Guna menggenjot pendapatan berulang (recurring income), Metland akan mengubah strategi penjualan salah satu propertinya, Royal Venya Ubud. Properti perusahaan yang tengah dibangun ini awalnya akan dijual per unit.

Saat ini Metland memiliki beberapa hotel yaitu Hotel Horison Ultima di Bekasi, dan Seminyak, Metland Hotel di Cirebon dan @Hom Hotel yang berlokasi di Tambun. (AM)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.