BerandaBeritaVideo

Urban Jakarta menyuntikkan modal Rp66 miliar kepada anak usaha

01 October 2020 14:45

JAKARTA. PT Urban Jakarta Tbk (URBN) menambah setoran modal senilai Rp66 miliar untuk PT Urban Jakarta Komersial (UJK), anak usaha yang bergerak di bidang real estate dan penyediaan akomodasi berskala besar.

Yurianatama Marpaung, Corporate Secretary URBN, mengatakan suntikan modal itu termasuk dalam transaksi afiliasi karena UJK dimiliki oleh perseroan dengan persentase 99,99% dan PT Cipta Ruang Persada Property (CPP). Kemudian perseroan dan CPP juga dikendalikan oleh perusahaan yang sama yaitu PT Nusa Wijaya Propertindo.

Marpaung menambahkan, suntikan modal tersebut akan dipakai UJK sebagai modal kerja. “Akan dipakai untuk mengembangkan kegiatan usaha UJK dalam mengelola mall, pusat perbelanjaan, atau area komersial,” jelas Marpaung lewat keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia.

Sebelumnya, URBN juga telah menyuntikkan modal tambahan senilai Rp424,51 miliar untuk PT Jakarta River City (JRC), perusahaan Kerja Sama Operasi (KSO) antara perseroan dan PT Wijaya Karya Realty. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.