BerandaBeritaVideo

Belanja pemerintah tahun 2021 dipatok Rp 2.750 triliun

26 November 2020 09:55

JAKARTA - Anggaran belanja pemerintah pada tahun 2021 dipatok di angka Rp 2.750 triliun, termasuk Rp 1.032 triliun yang dialokasikan untuk kementerian dan lembaga (K/L).

“Total belanja negara tahun 2021 akan mencapai Rp 2.750 triliun, di mana Rp1.032 triliun dialokasikan kepada 87 kementerian/lembaga,” kata Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati pada acara penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran Kementerian dan Lembaga (DIPA K/L) pada hari Rabu (25/11).

Menurut Sri Mulyani, fokus utama belanja pemerintah pada tahun 2021 adalah penanganan pandemi virus corona (COVID-19), pemulihan ekonomi, dan penguatan reformasi kebijakan.

“Belanja kementerian/lembaga sebesar Rp 1.032 triliun ditunjukkan untuk mendukung program pemulihan ekonomi nasional sekaligus memperkuat fondasi struktur ekonomi agar makin kompetitif, produktif, dan inovatif,” ujarnya.

Sementara itu, defisit APBN 2021 ditargetkan sebesar 5,7% dari Produk Domestik Bruto (PDB), lebih rendah dari defisit APBN 2020. Hal tersebut, imbuh Sri Mulyani, menggambarkan arah konsolidasi fiskal secara terukur dan bertahap walaupun tetap ekspansif. (MS)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.