BerandaBeritaVideo

Target alokasi capex Astra International naik 50%

01 March 2021 06:12

JAKARTA.  PT Astra International Tbk. (ASII) mengalokasikan belanja modal atau capital expenditure (capex) hingga Rp12 triliun pada 2021. Belanja modal tersebut sebagai bagian dari upaya pemulihan kinerja ASII akibat dampak pandemi Covid-19.

Head of Investor Relations Astra International Tira Ardianti mengungkapkan realisasi capex  grup Astra pada 2020 mencapai Rp8,3 triliun. “Untuk tahun 2021, kami perkirakan capex akan naik sekitar 50%, jadi di kisaran Rp11 triliun-Rp12 triliun," katanya seperti dikutip Bisnis, Jumat (26/2/2021).

Menurut Tira, sebagian besar capex akan digunakan untuk mendanai kegiatan di bidang alat berat, pertambangan, dan konstruksi dan energi yang mencapai 40%-45%, yang bidang-bidang tersebut di bawah PT United Tractors Tbk (UNTR). Sedangkan sisa capex akan digunakan untuk divisi otomotif, infrastruktur, logistik, dan lini bisnis lainnya.

Tira menjelaskan belanja modal merupakan bagian dari upaya pemulihan kinerja ASII akibat pandemi Covid-19, disertai beberapa faktor yang bisa dikendalikan dan yang tidak bisa dikendalikan.  (AM)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.