BerandaBeritaVideo

K-Water miliki 70% proyek SPAM Karian-Serpong

05 March 2021 11:29

JAKARTA - Korea Water Resources Corporation (K-Water) menjadi pemegang 70% proyek Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Karian-Serpong Timur dan 30% dimiliki PT Adhi Karya (Persero) Tbk (ADHI). Hal itu disampaikan Parwanto Noegroho, Sekretaris Perusahaan PT Adhi Karya (Persero) Tbk (ADHI) dalam keterbukaan informasi dikutip Jumat (5/3).

Disampaikannya bahwa ADHI menyetorkan Rp 250 miliar sebagai setoran modal (ekuitas) untuk pengembangan proyek air minum itu. "Proyek pembangunan sistem penjernihan air dan penyaluran air minum ini diharapkan menambah keuntungan dan nilai tambah bagi perusahaan," katanya.

Menurut dia, dua pihak telah membentuk PT Karian Water Services (KWS), sebagai Badan Usaha Pelaksana (BUP) pada awal pekan ini (3/3). Proyek ini mendapat pengembalin secara take or pay dari penanggung jawab proyek kerjasama (PJPK) di Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

SPAM Karian Serpong Timur merupakan bagian dari proyek strategis nasional mengacu Perpres No.109/2020. Kapasitas penyediaan air bersih proyek ini sebanyak 4.600 lier per detik yang ditargetkan melayani 386.000 sambungan rumah (SR). (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.