BerandaBeritaVideo

Zalora terpilih jadi mitra e-commerce pertama H&M di Indonesia

16 March 2021 20:32

JAKARTA. H&M, peritel busana berskala multinasional asal Swedia, mengumumkan kerja sama pertamanya dengan e-commerce di Indonesia untuk menjual produk-produk sustainable fashion.

Anthony Fung, CEO Zalora Indonesia, mengaku optimis kerja sama ini akan mendapat respons positif dari para pelanggan H&M maupun Zalora. “H&M telah menjadi salah satu merk fashion yang paling banyak dicari oleh pelanggan kami,” kata Fung kepada idnfinancials.com hari ini.

Sementara itu Anil Malhotra, CEO PT Hindo yang menjadi operator produk H&M di Indonesia, juga cukup optimis kerja sama ini akan menambah pengalaman belanja bagi konsumen produk H&M. “Zalora dikenal sebagai salah satu retail online fashion, beauty, lifestyle dengan perkembangan terpesat di Asia,” kata Malhotra.

Sejumlah kategori produk H&M yang akan dijual melalui Zalora yaitu produk fashion untuk pria, wanita, anak-anak. Untuk menarik lebih banyak penjualan, Zalora dan H&M memberikan sejumlah diskon dan cashback.

Menurut data idnfinancials.com, H&M saat ini telah menjangkau 74 negara dan memiliki lebih dari 5.000 outlet. Pada 2020 lalu, penjualan bersih H&M menembus angka 187 miliar Krona atau sekitar Rp316,46 triliun. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.