BerandaBeritaVideo

Antisipasi kenaikan permintaan, Widodo Makmur naikkan kapasitas produksi

17 March 2021 06:13

JAKARTA. Emiten perunggasan PT Widodo Makmur Unggas Tbk. (WMUU) akan meningkatkan kapasitas produksi untuk mengantisipasi naiknya permintaan menjelang bulan Puasa dan Lebaran tahun ini.

Direktur Utama WMUU Ali Mas'adi memperkirakan permintaan protein dari unggas akan melonjak hingga 40% sehingga pihaknya harus menyiapkan sebulan sebelum memasuki masa Ramadan. Untuk mengantisipasi permintaan tersebut, WMUU akan meningkatkan kapasitas produksi dari 2 shift menjadi 3 shift, kata Ali seperti dikutip Bisnis, Selasa (16/3/2021).  Sehingga total pasokan ayam dari rumah potong ayam (RPA) akan meningkat setiap harinya, dan bisa mencapai 13.500 ekor per jam dari 12.000 ekor ketika 2 shift.

Pihaknya juga akan meningkatkan turnover inventory di titik-titik penyimpanan stok yang sudah ada. Perseroan juga memastikan bisa menjangkau dan memenuhi kebutuhan rumah tangga dengan sebaik-baiknya.

Menurut Ali, sejumlah faktor positif seperti mulai beroperasinya horeca dan industri makanan, membaiknya industri rumahtangga dan vaksinasi yang mulai berjalan, mendorong pihaknya optimistis permintaan pada 2021 ini akan lebih baik dibandingkan dengan 2020. Perseroanpun menetapkan target pendapatan pada 2021 sebesar Rp4,3 triliun. (AM)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.