BerandaBeritaVideo

Federal International Finance menerbitkan obligasi Rp1,5 triliun

31 May 2021 05:05

JAKARTA. PT Federal International Finance (FIF), perusahaan pembiayaan kendaraan bermotor milik Grup Astra, akan menghimpun dana segar lewat penerbitan obligasi dengan jumlah pokok Rp1,5 triliun.

Menurut informasi di Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), efek utang tersebut didaftarkan dengan nama Obligasi Berkelanjutan V FIF Tahap I Tahun 2021. Obligasi ditawarkan dalam 2 seri, yaitu Seri A sebesar Rp682 miliar dan Seri B sebesar Rp872 miliar.

Obligasi Seri A memiliki tingkat bunga tetap 4,60% per tahun dan tenor 370 hari kalender. Sementara Obligasi Seri B memiliki tingkat bunga tetap 6,25% per tahun dan tenor 36 bulan.

Masa penawaran umum kedua seri obligasi dimulai pada 31 Mei - 3 Juni 2021. Distribusi obligasi secara elektronik akan dilaksanakan pada 8 Juni 2021.

Manajemen FIF menunjuk 6 perusahaan sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi obligasi. Keenam perusahaan tersebut yaitu PT BCA Sekuritas, PT CIMB Niaga Sekuritas, PT DBS Vickers Sekuritas Indonesia, PT Indo Premier Sekuritas, PT Mandiri Sekuritas, dan PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk (TRIM). 

Per 31 Maret 2021 kemarin, seluruh saham FIF dikuasai oleh PT Astra International Tbk (ASII). Total aset perusahaan yang beroperasi sejak 1989 ini, tercatat sebesar Rp31,97 triliun. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.