BerandaBeritaVideo

Kino Indonesia akan bagikan dividen Rp12 per saham

03 June 2021 14:27

JAKARTA. PT Kino Indonesia Tbk (KINO) berencana membagikan dividen Rp12 per saham atau sebanyak Rp17,14 miliar, setelah mendapat persetujuan dari Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan.

Dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), Manajemen KINO menjelaskan perseroan juga telah membagikan dividen interim senilai Rp20 per saham atau sebanyak Rp28,57 miliar pada 8 Desember 2020 lalu. Dengan demikian, total dividen final yang dibagikan perseroan adalah sebesar Rp45,71 miliar.

Jumlah dividen final yang dibagikan KINO setara dengan 40,22% dari laba bersihnya pada tahun buku 2020. Menurut data idnfinancials.com, KINO membukukan laba bersih sebanyak Rp113,7 miliar. Perolehan laba bersih ini tercatat turun 78,15% secara year-on-year (yoy).

Manajemen KINO juga telah menetapkan cum dividen di pasar reguler dan negosiasi pada 9 Juni 2021 dan di pasar tunai pada 10 Juni 2021. Sementara itu pembayaran dividen tunai akan dilaksanakan pada 2 Juli 2021.

Sebagai catatan, 70% saham KINO dikendalikan oleh PT Kino Investindo per 31 Desember 2020. Kemudian sebanyak 12,49% saham dimiliki oleh Harry Sanusi, 11,23% saham dimiliki oleh FMCG Limited, dan sisanya 6,28% dimiliki oleh investor publik. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.