BerandaBeritaVideo

Austindo Nusantara Jaya akan membagikan dividen Rp4 per saham

11 June 2021 05:53

JAKARTA. PT Austindo Nusantara Jaya Tbk (ANJT) berencana membagikan dividen tunai sebanyak Rp4 per saham, setelah dua tahun lalu tidak membagikan dividen kepada pemegang sahamnya.

Pembagian dividen ini telah mendapat persetujuan dari Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) ANJT yang digelar pada 9 Juni 2021 kemarin. Total dividen tunai yang akan dibagikan akan diumumkan sesuai kurs tengah Bank Indonesia pada saat recording date yaitu 21 Juni 2021 mendatang.

Menurut data idnfinancials.com, jumlah saham beredar ANJT tercatat sebanyak 3,31 miliar lembar per 31 Maret 2021. Dengan demikian, jumlah dividen yang akan dibayarkan oleh perseroan yaitu sekitar Rp13,25 miliar. 

Perlu diketahui, ANJT membukukan laba bersih US$2,21 juta atau sekitar Rp32 miliar sepanjang 2020 lalu. Dengan demikian, jumlah dividen yang akan dibayarkan sekitar 41% dari laba bersih perseroan.

Manajemen ANJT menetapkan cum dividen di pasar reguler dan negosiasi pada 16 Juni 2021 dan 21 Juni 2021 di pasar tunai. Sementara itu pembayaran dividen tunai akan dilaksanakan pada 9 Juli 2021. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.