BerandaBeritaVideo

Bumi Resources Minerals berencana rights issue Rp1,5 triliun

16 July 2021 06:19

JAKARTA. PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) berencana melakukan penambahan modal dengan hak memesan efek terlebih dahulu (PMHMETD) atau rights issue dan berharap bisa meraih dana sekitar US$ 106 juta atau sekitar Rp1,54 triliun.

Direktur dan Investor Relation BRMS Herwin W Hidayat mengatakan perkiraan jumlah hampir sama dengan rights issue yang dilakukan pada Maret 2020 untuk proyek penambangan di Palu, Sulawesi Tengah. Hasil dari rights issue kali akan digunakan untuk pengembangan proyek tambang emas di Gorontalo yaitu pabrik pengolahan bijih emas dengan kapasitas 2.000 ton bijih per hari.

"Kami belum finalisasi. Tapi kisarannya tidak jauh berbeda dengan dana hasil rights issue pertama,” kata Herwin Kamis (15/7/2021). Rencana aksi korporasi ini akan ditentukan setelah mendapat persetujuan pada RUPSLB 6 Agustus.

Menurut Herwin, pihaknya belum menentukan pihak yang menjadi standby buyer dalam aksi korporasi, karena masih berdiskusi dengan beberapa calon investor yang akan jadi pembeli siaga. (AM)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.