BerandaBeritaVideo

Pendapatan Lippo Karawaci tumbuh 39,33%

03 August 2021 07:33

JAKARTA - PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) membukukan pertumbuhan pendapatan bersih sebanyak 39,33% per semester I 2021, namun masih membukukan kerugian disebabkan kenaikan beban pokok pendapatan dan keuangan.

Dalam Laporan Keuangan Semester I 2021 yang dipublikasikan Selasa (3/8), Ketut Budi Wijaya, Presiden Direktur PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) menyampaikan bahwa perusahaan mengantongi pendapatan bersih Rp 7,06 triliun, naik dari Rp 5,33 triliun di semester I 2020 dan laba kotor Rp 2,93 triliun, naik dari Rp 2,06 triliun.

Sedangkan laba usaha tercatat Rp 1,56 triliun, lebih tinggi dari rugi usaha di semester I 2020 tercatat Rp 222,40 miliar. Dan, laba sebelum pajak sebesar Rp 332,26 miliar karena kenaikan beban keuangan yang tercatat Rp 1,23 triliun, lebih tinggi dari beban keuangan pada periode sebelumnya sebesar Rp 726,84 miliar. Sedangkan rugi periode berjalan Rp 19,49 miliar, lebih sedikit dari periode sebelumnya yang merugi Rp 1,21 triliun dan penghasilan komprehensif periode berjalan tercatat minus Rp 3,15 triliun karena kerugian dari penjabaran laporan keuangan sebesar Rp 3,10 triliun.

Kontributor utama pendapatan berasal dari segmen real estate management and service Rp 3,81 triliun, real estate development Rp 1,93 triliun, dan lainnya Rp 1,48 triliun. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.