BerandaBeritaVideo

Harga nikel naik, NICL catat kinerja positif di Semester I-2021

25 August 2021 08:11

JAKARTA. Naiknya harga nikel mengangkat kinerja positif PT PAM Mineral Tbk (NICL) pada Semester I-2021 setelah sepanjang tahun 2020 perusahaan mencatat kinerja negatif. Perseroan berhasil meraih penjualan sebesar Rp148 miliar dan laba Rp26,3 miliar.  

Corporate Secretary NICL Suhartono dalam keterangan resmi, Selasa (24/8) menjelaskan jika perolehan penjualan tersebut dibandingkan dengan penjualan tahun 2020 sebesar Rp148 miliar, maka penjualan pada Semester I-2021 sudah mencapai 79%. Sehingga dia optimistis penjualan tahun ini akan melampaui penjualan yang diraih pada tahun 2020.

Dari laba juga menjelaskan bahwa kinerja perseroan sangat positif pada Semester I-2021 dengan diperolehnya laba sebesar Rp 26,3 miliar. Sedangkan Semester I-2020 perseroan mengalami rugi bersih sebesar Rp 1,8 miliar.

Melihat kinerja operasional itu, Suhartono optimis bisa mencapai target pertumbuhan penjualan maupun laba tahun ini. Hal itu didukung oleh prospek industri nikel dalam beberapa tahun ke depan karena kebutuhan bijih nikel dunia akan terus meningkat seiring dengan tumbuhnya industri baterai untuk mobil listrik di seluruh dunia. (AM)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.