BerandaBeritaVideo

MNC Vision kucurkan US$ 40 juta di Migo Indonesia

10 September 2021 06:20

JAKARTA - PT MNC Vision Networks Tbk (IPTV) mengucurkan US$ 40 juta di Migo Indonesia (MI), plaftform distribusi konten global, guna memperluas jangkauan layanannya kepada masyarakat di Indonesia.

Ade Tjendra, Presiden Direktur PT MNC Vision Network Tbk (IPTV) menyampaikan investasi itu sebagai upaya perusahaan menjangkau 100 juta masyarakat yang belum memiliki layanan OTT (over the top). "Migo Indonesia menargetkan 20 juta pelanggan bulanan berbayar bagi layanan Vision+ milik IPTV kepada pelanggan offline," katanya dalam siaran pers dikutip Jumat (10/9).

IPTV, katanya, grup media terbesar dan terintegrasi di Asia Tenggara yang mengoperasikan jaringan TV free to air (FTA) dan OTT. Target 20 juta pelanggan itu diharapkan terpenuhi pada 2025 dengan tarif langganan Rp 15.000 per bulan.

IPTV menempatkan Ade Tjendra, Presiden Direktur IPTV dan Clarissa Tanoesoedibjo, Marketing Head IPTV sebagai dewan Komisaris Migo Indonesia. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.