BerandaBeritaVideo

Bank Ina catat lonjakan laba 767,79%

27 September 2021 05:14

JAKARTA. Laba bersih PT Bank Ina Perdana Tbk. (BINA) melonjak 767,79% menjadi Rp23,17 miliar pada semester I-2021 karena meningkatnya pendapatan bunga bersih sebesar 30%. 

Berdasarkan keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia Minggu (26/9/2021), BINA membukukan jumlah kredit yang diberikan senilai Rp3,11 triliun atau tumbuh 6,22% dari posisi akhir Desember 2020. Penghimpunan dana pihak ketiga tumbuh sebesar 38% secara year to date (ytd) dari sebelumnya Rp7,10 triliun menjadi Rp9,79 triliun. Sehingga BINA membukukan pendapatan bunga bersih Rp109 miliar.

BINA juga membukukan keuntungan dari penjualan aset keuangan sebesar Rp48,69 miliar. Perseroan juga berhasil menekan beban operasional sebesar 4,68% menjadi Rp74,87 miliar. Selanjutnya perseroan membukukan laba operasional melonjak 555% menjadi Rp34,13 miliar dari sebelumnya Rp5 miliar.

Saat ini, aset Bank Ina tercatat Rp11,366 triliun, meningkat 35% (ytd). (AM)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.