BerandaBeritaVideo

United Tractors beri tambahan modal kepada Energia Prima Nusantara

07 October 2021 20:58

JAKARTA. PT United Tractors Tbk (UNTR) telah memberi suntikan modal untuk PT Energia Prima Nusantara (EPN), anak usaha yang menjalankan bisnis pembangkit listrik.

Sara K Loebis, Corporate Secretary UNTR, menjelaskan tambahan modal diberikan setelah EPN menerbitkan 109.824 lembar saham baru pada 5 Oktober 2021 kemarin. Disebutkan bahwa dana yang diperoleh EPN dari penerbitan saham baru ini, akan dipakai untuk modal usaha dan kebutuhan operasionalnya.

“Setelah melakukan peningkatan kepemilikan saham pada EPN, perseroan memiliki saham sebanyak 109.285 lembar atau senilai Rp1,09 triliun pada EPN,” kata Loebis lewat keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia.

Menurut data idnfinancials.com, EPN baru saja mengantongi Izin Usaha Penyediaan Tenaga Listrik (IUPTL) pada 30 Juni 2021 kemarin. Izin usaha ini berlaku selama 30 tahun untuk aktivitas penyediaan tenaga listrik di Kabupaten Kapuas, Provinsi Kalimantan Tengah.

Sebagai informasi, EPN merupakan entitas usaha yang beroperasi secara komersial sejak 2018 lalu. Jumlah aset EPN sebelum eliminasi per 30 Juni 2021 tercatat sebesar Rp949,8 miliar. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.