BerandaBeritaVideo

Pemerintah dapatkan komitmen investasi Rp 92,9 triliun dari 19 KEK

13 October 2021 12:17

JAKARTA - Pemerintah mendapatkan komitmen investasi senilai Rp 92,9 triliun di 19 Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Indonesia. Perolehan komitmen itu naik menyusul tambahan empat KEK baru dari sebelumnya sebanyak 15 KEK.

Airlangga Hartarto, Menteri Koordinator Bidang Perekonommian saat peresmian peletakan batu pertama (ground breaking) KEK Java Integrated Industrial and Port Estate (JIIPE) Gresik, kemarin. "Realisasi investasi dari pelaku usaha dan badan usaha mencapai Rp 54,6 triliun dari 167 pelaku usaha yang telah meningkatkan jumlah lapangan kerja menajdi 27.090 orang," katanya dalam siaran pers dikutip Rabu (13/10).

Menurut dia, pemerintah telah mendapatkan komitmen investasi sebesar Rp 64,4 triliun dari 15 KEK dan realisasi investasi Rp 43 triliun dari 150 perusahaan yang menyerap 22.279 tenaga kerja.

Selain KEK Gresik, tiga KEK yang telah mendapat payung hukum berupa Peraturan Pemerintah (PP) pada tahun ini antara lain, KEK Batam Aero Technic, KEK Nongsa, Batam, dan KEK MNC Lido, Bogor.

Seperti diketahui, KEK Gresik ditetapkan berdasarkan PP No.71/2021. Kawasan ini memiliki lahan seluas 2.167 Hektare (Ha) dengan target investasi mencapai Rp 71 triliun dalam 5 tahun mendatang. Kehadiran smelter PT Freeport Indonesia (FI) di kawasan itu menelan investasi Rp 42 triliun. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.