BerandaBeritaVideo

Pendapatan Indosat naik Rp 2,46 triliun

28 October 2021 11:18

JAKARTA - PT Indosat Tbk (ISAT) mengumpulkan pendapatan sebesar Rp 23,05 triliun pada triwulan III 2021, naik Rp 2,46 triliun dibandingkan periode serupa tahun 2020 sebesar Rp 20,59 triliun. Hal itu disampaikan Ahmad Abdulaziz Al-Neama, Presiden Direktur PT Indosat Tbk (ISAT) dalam Laporan Keuangan triwulan III 2021 yang dipublikasikan, Kamis (28/10).

Kontributor pendapatan terbanyak berasal dari segmen Selular Rp 18,78 triliun, naik dari Rp 17,03 triliun, diikuti Multimedia, Komunikasi, Data dan Internet (MIDI) Rp 3,84 triliun, naik dari Rp 3,16 triliun, dan Telekomunikasi Tetap Rp 422,86 miliar, naik dari Rp 395,50 miliar.

Perusahaan meraup laba periode berjalan sebear Rp 5,86 triliun, naik dari rugi periode berjalan pada periode serupa tahun lalu Rp 418,02 miliar. Kenaikan laba karena adanya keuntungan bersih atas penjualan dan sewa bali menara yang tercatat Rp 6,16 triliun, sehingga jumlah beban perusahaan ini turun menjadi Rp 14,97 triliun dari Rp 18,83 triliun. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.