BerandaBeritaVideo

TRIN tunda buyback

02 November 2021 06:58

JAKARTA - PT Perintis Triniti Properti Tbk (TRIN) membatalkan rencana membeli saham kembali (buyback) maksimal 20% dari modal disetor perusahaan seiring membaiknya harga saham perusahaan di bursa. Hal itu disampaikan Ishak Chandra, Direktur Utama PT Perintis Triniti Properti Tbk (TRIN) dalam keterbukaan informasi dikutip, Selasa (2/11).

"Saham perusahaan sudah membaik, jika dikemudian hari perusahaan perlu melakukan buyback maka akan diinformasikan kembali," katanya.

Per 1 November 2021, harga saham TRIN berada di posisi Rp 222 per saham, naik dari Rp 171 per lembar di 11 Oktober 2021.

Seperti diketahui, TRIN mengalokasikan Rp 10 miliar guna buyback kurun 29 Juli-29 Oktober 2021. Namun belum ada transaksi yang berlangsung hingga periode tersebut berakhir pekan lalu. Bila aksi korporasi itu terlaksana, aset TRIN akan menyusut Rp 10 miliar dari Rp 1,55 triliun menjadi Rp 1,54 triliun dan ekuitas menjadi Rp 685,37 miliar dari Rp 695,37 miliar.

Per September 2021, jumlah saham TRIN sebanyak 4,373.554.790 saham dengan pemiliknya antara lain, PT Kunci Daud 41,25%, PT Intan Investama 33,75%, dan masyarakat 25%. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.