BerandaBeritaVideo

Bank Ganesha akan rights issue 5,59 miliar saham untuk tingkatkan modal

16 November 2021 10:37

JAKARTA. PT Bank Ganesha Tbk (BGTG) berencana menerbitkan sebanyak-banyaknya 5,59 miliar lembar saham baru, dengan memberikan hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD) atau rights issue, untuk meningkatkan modal inti dan modal kerja.

Febrina Kenya Savitri, Corporate Secretary BGTG, menjelaskan jumlah saham baru yang diterbitkan setara 50% dari modal ditempatkan dan disetor penuh oleh perseroan. Setiap saham baru memiliki nilai nominal Rp100 per lembar. Namun perseroan belum menetapkan harga pelaksanaan dari rights issue.

Dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI) kemarin, Savitri menjelaskan BGTG akan menggunakan dana hasil rights issue untuk meningkatkan modal minimum sebagaimana diatur oleh regulator. Selain itu, perseroan juga akan menggunakan sebagian dana untuk modal kerja pengembangan usaha melalui penyaluran kredit. “Termasuk pemberian kredit dengan layanan digital,” kata Savitri.

Saham milik pemegang saham lama yang tidak mengambil bagian dalam rights issue ini, akan terdilusi hingga 50%.

Menurut data idnfinancials.com, sebanyak 29,86% saham BGTG dimiliki oleh PT Equity Development Investment Tbk (GSMF) per 30 September 2021. Kemudian sebanyak 12,42% saham dimiliki oleh UOB Kay Hian Pte Ltd dan sisanya 57,72% saham dimiliki oleh investor publik. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.