BerandaBeritaVideo

Protelindo akan refinancing utang bank Rp 3,05 triliun

14 December 2021 08:37

JAKARTA - PT Profesional Telekomunikasi Indonesia (Protelindo) akan melakukan refinancing utang bank senilai Rp 3,05 triliun, yang sumber dananya berasal dari penawaran Obligasi Berkelanjutan II Tahap II 2021 pada Selasa (14/12).

Dalam prospektus singkat yang dipublikasikan, manajemen Protelindo menawarkan Obligasi Tahap II 2021 senilai Rp 3,34 triliun dalam tiga seri yakni, Seri A Rp 1,01 triliun, Seri B Rp 1,59 triliun, dan Seri C Rp 744 miliar dengan periode masing-masing 1 tahun, 3 tahun dan lima tahun.

Per Juni 2021, PRTL mencatatkan total liabilitas jangka pendek Rp 6,91 triliun dengan utang jangka panjang yang jatuh tempo setahun kepada perbankan sebesar Rp 2,85 triliun, utang sewa Rp 299 miliar, dan utang obligasi Rp 35,96 miliar. Sedangkan total liabilitas jangka panjang sebesar Rp 17,05 triliun, termasuk utang jangka panjang yang jatuh tempo dalam setahun kepada perbankan Rp 12,32 triliun, utang sewa Rp 1,54 triliun, dan utang obligasi Rp 2,17 triliun.

Penjamin emisi pelaksana Obligasi yang ditunjuk perusahaan yakni, PT BCA Sekuritas (terafiliasi) dan PT Mandiri Sekuritas. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.