BerandaBeritaVideo

Japfa alokasikan Rp 1,9 triliun untuk belanja modal tahun ini

12 April 2022 08:16

JAKARTA - PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA), produsen pakan ternak, mengalokasikan belanja modal Rp 1,9 triliun pada tahun ini, konstan dibandingkan tahun lalu. Antonius Harwanto, Direktut JPFA menyampaikan dalam risalah paparan publik yang dikutip Selasa (12/4).

"Jumlahnya sekira Rp 1,9 triliun menuju Rp 2 triliun. Pembiayaan belanja modal sebagian besar untuk menunjang infrastruktur operasional poultry dan aquaculture dan bisnis lain di barang produksi," katanya.

Menurut dia, belanja modal di segmen poultry akan digunakan untuk perawatan (maintenance) perangkat permesinan secara berkala, membangun rumah potong (slaughter house), membangun silo, corn dryer dan lainnya. "Sebagaian besar belanja modal perusahaan dari waktu ke waktu memang untuk segmen itu," tuturnya.

Lebih jauh disampaikannya, perusahaan menargetkan keamanan operasional tetap terjagai di tengah pandemi COVID-19. Sebab pada awal pandemi itu, katanya, perusahaan mengalami gangguan operasional namun cepat teratasi.

"Saat ini pandemi masih ada, namun perusahaan tidak khawatir karena pemerintah menunjukkan upaya keras dan berhasil mengayomi masyarakat dan ini hal yang positif di tahun 2022," katanya. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.