BerandaBeritaVideo

TOBA akan rights issue untuk modal pengembang kendaraan listrik

29 April 2022 08:19

JAKARTA - PT TBS Energi Utama Tbk (TOBA) mencari tambahan modal via rights issue sebanyak 850.491.185 saham guna mengimplementasikan komitmen perusahaan dalam ekspansi usaha di bidang energi baru dan terbarukan dan kendaraan listrik.

Pingkan Ratna Melati, Sekretaris Perusahaan PT TBS Energi Utama Tbk (TOBA) menyampaikan saham yang akan diterbitkan berasal dari saham portepel perusahaan dengan nominal Rp 50 per saham. Rencana ini akan dilaksanakan selambatnya 12 bulan setelah mendapat persetujuan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 22 Juni 2022.

Rencana aksi korporasi ini memiliki dua skema sesuai RUPSLB 17 Juni 2021 antara lain, bila dilakukan sebelum pelaksanaan Management Employee Stock Option Program (MESOP) maka modal disetor dan ditempatkan penuh TOBA naik 10,6% dari modal disetor dan ditempatkan perusahaan pada saat ini. Tetapi bila dilakukan pasca MESOP, maka modal disetor dan ditempatkan perusahaan naik 12,6% dari modal disetor dan ditempatkan perusahaan saat ini.

Saat ini, jumlah saham TOBA tercatat 8.049.064.000 lembar dengan struktur pemiliknya yakni, PT Bara Makmur Abadi 5,55%, Bintang Bara BV 10%, PT Toba Sejahtra 10%, Highland Strategic 61,91%, dan masyarakat 12,54%. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.