BerandaBeritaVideo

BJBR akan terbitkan obligasi Rp1 triliun untuk ekspansi kredit

20 May 2022 09:16

JAKARTA. PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (BJBR) akan menerbitkan Obligasi Subordinasi Berkelanjutan III Tahap II Tahun 2022, dengan jumlah pokok Rp1 triliun.

Obligasi tersebut akan ditawarkan dalam 2 seri. Jumlah pokok yang ditawarkan pada seri A yaitu sebesar Rp399,91 miliar dan seri C Rp600,09 miliar. Masing-masing seri ditawarkan dengan bunga tetap 7,85% dan 8,60% per tahun, serta dengan tenor 5 tahun dan 7 tahun.

Dalam prospektus yang telah diterbitkan, dana yang diperoleh BJBR dari penerbitan obligasi akan digunakan untuk memperkuat struktur permodalan. “Dalam rangka ekspansi kredit,” jelas Manajemen BJBR.

Masa penawaran umum obligasi BJBR dijadwalkan berlangsung pada 2-3 Juni 2022. Distribusi obligasi secara elektronik akan dilaksanakan pada 8 Juni 2022 dan pencatatan obligasi di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 9 Juni 2022.

Obligasi yang akan diterbitkan BJBR telah mendapat peringkat “idA+” (Single A Plus) dari Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo). Perseroan juga telah menunjuk empat perusahaan sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi obligasi, di antaranya: PT CIMB Niaga Sekuritas, PT Indo Premier Sekuritas, PT Mandiri Sekuritas, dan PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk (TRIM). (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.