BerandaBeritaVideo

Steel Pipe akan terbitkan Obligasi dan Sukuk Rp 300 miliar

12 July 2022 12:54

JAKARTA - PT Steel Pipe Industry of Indonesia Tbk (ISSP) akan menawarkan Obligasi dan Sukuk senilai total Rp 300 miliar pada pekan depan (21-22/7). Dana dari hasil surat utang tersebut akan digunakan untuk membeli bahan baku.

Dalam prospektus singkat yang dikutip Selasa (12/7), Obligasi Berkelanjutan I Tahap II 2022 sebesar Rp 150 miliar, ditawarkan dalam dua seri. Seri A ditawarkan Rp 15 miliar dengan periode 367 hari dan bunga 7,50% per tahun dan Seri B Rp 135 miliar dengan periode tiga tahun dan bunga 9,50% per tahun.

Sedangkan untuk Sukuk Ijarah Berkelanjutan I Tahap II 2022 sebesar Rp 150 miliar diterbitkan dalam dua seri. Seri A ditawarkan Rp 100 miliar dengan cicilan ijarah Rp 7,5 miliar per tahun dihitung dari sisa imbalan Ijarah Seri A dengan jangka waktu 367 hari dan Seri B Rp 50 miliar dengan cicilan imbalan ijarah Rp 4,75 miliar per tahun dari jumlah sisa imbalah ijarah Seri B, selama tiga tahun.

Per Maret 2022, ISSP mengantongi penjualan Rp 2,01 triliun, naik dari Rp 1,06 triliun di periode serupa tahun lalu dan laba periode berjalan Rp 120,38 miliar, melandai dari Rp 123,46 miliar. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.