BerandaBeritaVideo

Asuransi Bintang akan bagikan dividen tunai Rp5,7 per saham

15 July 2022 08:55

JAKARTA. PT Asuransi Bintang Tbk (ASBI) mengumumkan rencana pembagian dividen tunai sebesar Rp5,7 per saham atau seluruhnya berjumlah Rp1,99 miliar.

Rencana ini merupakan hasil keputusan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan ASBI, yang digelar pekan lalu. Dalam rapat tersebut, pemegang saham sepakat untuk mengalokasikan 12% dari laba bersih tahun buku 2021 sebagai dividen tunai.

Setelah dialokasikan sebagai dividen tunai, sebanyak Rp823 juta dari laba bersih perseroan ditetapkan sebagai dana cadangan. Kemudian sebanyak Rp113,2 juta dialokasikan untuk dividen tanda laba dan sisanya dibukukan sebagai laba ditahan.

Dividen tunai akan diberikan kepada pemegang saham ASBI, yang namanya tercatat pada saat recording date pada 20 Juli 2022. Selanjutnya, pembayaran dividen tunai akan dilaksanakan pada 11 Agustus 2022.

Per 31 Maret 2022, PT Srihana Utama memiliki 35,46% saham ASBI. Kemudian PT Ngrumat Bondo Utomo memiliki 25,06% saham, PT Warisan Kasih Bunda 21,65%, dan sisanya dimiliki oleh investor publik. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.