BerandaBeritaVideo

CENT beli 397 site menara telekomunikasi

22 August 2022 06:13

JAKARTA - PT Centratama Menara Indonesia (CMI) membeli 397 menara telekomunikasi milik PT Anugerah Communication (AC) senilai Rp 1,17 triliun. Dengan penandatanganan transaksi, maka anak usaha CENT itu menambah portofolio aset menaranya.

Wiwik Septriandewi, Sekretaris Perusahaan PT Centratama Telekomunikasi Indonesia Tbk (CENT) menyampaikan sumber dana untuk pembelian unit menara telekomunikasi berasal darin kas internal. "Penandatanganan Perjanjian Pembelian Aset Bersyarat berlangung kemarin (17/8)," katanya dalam keterbukaan informasi dikutip Senin (22/8).

Pada pekan lalu, CMI mengakuisisi 289 site menara milik PT Lesmana Swasti Prashida (LSP) dan PT Technindo Global Fortace (TGF) senilai Rp 631,53 miliar.

CMI dimiliki 99,99% oleh CENT, sedangkan antara CMI dan AC tidak memiliki hubungan afiliasi. Nilai transaksi melampaui 20% dari total ekuitas CENT per Desember 2022 sejumlah Rp 2,05 triliun. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.