BerandaBeritaVideo

Penawaran yang masuk dalam lelang sukuk negara tembus Rp24,14 triliun

07 September 2022 13:24

JAKARTA. Jumlah penawaran yang masuk dalam lelang 6 seri Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) atau sukuk negara pada Selasa (6/9) kemarin mencapai Rp24,14 triliun.

Seri sukuk negara dengan total bid atau penawaran masuk terbesar yaitu PBS033, dengan total penawaran sebesar Rp7,99 triliun. Kemudian seri dengan total bid terendah yaitu PBS034, dengan total penawaran sebesar Rp540 miliar.

Yield rata-rata tertimbang yang dimenangkan dalam lelang untuk seri PBS033 yaitu sebesar 7,22%. Kemudian yield untuk seri SPNS sebesar 3%, PBS036 5,72%, PBS003 6,58%, dan PBS029 7,13%.

Dari seluruh penawaran yang masuk, total nominal yang dimenangkan oleh Pemerintah Indonesia untuk keenam seri sukuk negara yaitu sebesar Rp9 triliun. Jumlah ini setara dengan target indikatif yang ditetapkan oleh pemerintah sebelum lelang, yaitu sebesar Rp9 triliun.

Meskipun demikian, jumlah penawaran yang masuk dalam lelang sukuk negara Selasa kemarin, masih lebih rendah dibandingkan dengan lelang sebelumnya. Pada 23 Agustus 2022 kemarin, jumlah penawaran yang masuk dalam lelang sukuk negara tercatat sebesar Rp28,54 triliun. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.