BerandaBeritaVideo

Metland targetkan penjualan apartemen tahun ini tumbuh 10%

04 October 2022 07:39

JAKARTA.  PT Metropolitan Land Tbk (MTLA) atau Metland menargetkan hingga akhir tahun penjualan apartemen bisa tumbuh 10% seiring dengan strategi penetapan target pasar yang dibidik Perseroan.

Direktur Metland Olivia Surodjo mengatakan pihaknya menetapkan target pasar untuk segmen apartemen adalah masyarakat yang beraktivitas di daerah industri dan perdagangan sekitar Bekasi, Cibubur, Cileungsi dan Gunung Putri. Target pasar lainnya, kata  Olivia, adalah investor yang ingin menyewakan unitnya bagi para pekerja di kawasan tersebut.

Olivia juga mengungkapkan pihaknya juga telah menyiapkan produk siap huni untuk rental, yang diakuinya telah mendapat respon positif dari para konsumen. "Sehingga MTLA optimis hingga akhir tahun penjualan apartemen dapat naik hingga 10% dibanding tahun 2021," ujar Olivia seperti dikutip Bisnis.com Selasa (4/10/2022).

Terkait dengan kenaikan sukubunga, Olivia menjelaskan bahwa hal itu tidak terlalu signifikan lantaran mayoritas konsumen melakukan pembayaran secara tunai maupun cicilan dari developer. "Tidak terlalu signifikan karena rata-rata konsumen atau pembeli apartemen melakukan pembayaran melalui cash maupun cicilan developer," ujar Olivia. (AM)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.